SATUAN ALAT UKUR MEKANIK


SATUAN ALAT UKUR MEKANIK – Alat ukur (measuring tool) adalah suatu alat yang digunakan untuk mengetahui besaran, ukuran/dimensi, dan kondisi fisik suatu benda yang diukur. Sedangkan alat ukur mekanik adalah alat ukur yang digunakan untuk mengetahui ukuran/dimensi, dan kondisi fisik suatu komponen, seperti panjang, lebar, tinggi, kerataan, dan lain – lain. Hasil pengukuran dengan alat ukur mekanik dapat langsung dibaca pada skala alat ukur tersebut. Hasil pengukuran pada alat ukur dinyatakan dalam  satuan tertentu.

TAHUKAH KAMU ???
satuan-alat-ukur-mekanik
Ujung siku sampai jari tengah
Bangsa mesir kuno telah mengenal berbagai satuan pengukuran yang digunakan sebagai pedoman pembuatan piramida. Alat ukur yang digunakan masih menggunakan anggota badan. Salah satunya adalah cubit yang menyatakan ukuran dari ujung siku sampai ujung jari tengah (18 inchi).

Pada kesempatan kali ini kita akan belajar berbagai satuan yang digunakan pada alat ukur mekanik. Kalian pasti pernah mendengar satuan british dan satuan metrik.
Alat ukur mekanik digunakan untuk mengukur panjang, diameter dalam, diameter luar, kedalaman dan sebagainya. Seperti yang kita ketahui bahwa hasil pengukuran dinyatakan dalam besaran panjang dengan satuan meter (m), centimetre (cm), ataupun milimeter (mm). Besaran adalah sesuatu yang dapat diukur dan dinyatakan dengan angka serta mempunyai satuan. Satuan merupakan sesuatu yang digunakan untuk menyatakan hasil pengukuran/pembanding dalam suatu pengukuran tertentu. Secara umum, ada dua jenis satuan yang digunakan dalam kegiatan pengukuran, yaitu satuan metric dan satuan british.

SEKILAS INFO!!!
Pada tahun 1983, definisi dari satu meter ditetapkan sebagai jarak yang ditempuh cahaya dalam ruang hampa selama selang waktu 1 per 299.792.458 detik. Selanjutnya alat ukur ini ditiru oleh banyak Negara. Kemudian, digunakan sebagai standar alat ukur panjang yang sah didunia internasional.

1.      1. Satuan Metrik
Satuan metrik disebut juga satuan internasional (SI). Satuan metrik adalah satuan baku yang digunakan dalam pengukuran disebagian besar Negara didunia. Dalam satuan metrik dikenal tiga buah satuan dasar yaitu meter (m), kilogram (kg), dan sekon (s). Pada alat ukur mekanik, besaran yang diukur ialah panjang, sehingga kita akan mempelajari tentang satuan panjang, yaitu meter (m). Dalam satuan metrik kita mengenal beberapa turunan dari satuan meter, yaitu :
a.       Milimeter (mm), 1 mm = 0,001 m
b.      Centimetre (cm), 1 cm = 0,01 m
c.       Desimeter (dm), 1 dm = 0,1 m
d.      Dekameter (dam), 1 dam = 10 m
e.       Hektometer (hm), 1 hm = 100 m
f.       Kilometre (km), 1 km = 1000 m

tangga-satuan
Dalam pengukuran panjang maupun diameter komponen mesin, kita akan lebih sering menggunakan satuan milimeter (mm). Hal tersebut karena komponen pada mesin otomotif dibuat dalam ukuran kecil, yaitu ukuran milimeter (mm). contohnya saja kedalaman paku keling pada kampas kopling diukur dengan menggunakan jangka sorong dan menunjukkan ukuran 3 mm.

1.      2. Satuan British (inggris)
Satuan british atau satuan inggris adalah satuan yang banyak digunakan di Inggris, Amerika, dan Negara tetangga lainnya. Satuan british menggunakan satuan inchi, mil, dan kaki (feet) untuk menyatakan panjang suatu benda. Sebagian besar hasil pengukuran komponen mesin dengan menggunakan satuan british dinyatakan dalam inchi. Jika ingin merubah hasil pengukuran dari inchi ke mm, maka kita harus mengkonversikan pada satuan tersebut. Konversi satuan merupakan proses mengubah dari satu satuan ke bentuk satuan yang lain dengan menggunakan angka perbandingan tertentu. Satuan inchi dikonversikan ke dalam mm dengan cara mengalikan hasil pengukuran dengan angka 25,4. Sedangkan 1 mm dinyatakan dalam inchi menjadi 0,04 inchi. Misalkan hasil pengukuran diameter sebuah silinder aadalah 23 mm. Bila dikonversikan ke dalam inchi, menjadi 23 x 0,04 = 0,92 inchi.

TERPOPULER

TERBARU

SOAL PENJASKES SEPAKBOLA SMK/SMA

SOAL SOAL PELAJARAN PENJASKES PERMAINAN SEPAKBOLA UNTUK SMK DAN SMA SERTA JAWABANNYA!!!!! Tendangan keras kearah gawang untuk menghasilk...

Gambar tema oleh centauria. Diberdayakan oleh Blogger.